Rekomendasi Buku Biografi Tokoh Inspiratif
Jika kita berbicara mengenai tokoh bersejarah, tokoh terkenal, atau tokoh inspiratif, kita akan merujuk pada kisah mereka yang sering diabadikan melalui buku biografi. Melalui buku biografi, pembaca bisa mengetahui berbagai kisah dari sang tokoh yang dapat memberikan inspirasi, motivasi, dan semangat. Jika ingin mencoba membaca buku biografi, inilah beberapa rekomendasi buku biografi yang bisa kamu pilih.
1. Kisah Epik Sukarno
Berbicara mengenai tokoh besar Indonesia, tentu kita tidak bisa melupakan Bapak Proklamator, presiden pertama Indonesia, Ir. Soekarno. Buku biografi ini akan mengungkap banyak hal yang masih sering menjadi pertanyaan banyak orang. Melalui buku biografi ini, pembaca akan menemukan fakta-fakta mengenai Soekarno yang mungkin selama ini terpendam. Pembaca juga bisa mendapat saluran energi kepemimpinan dan daya juang dari beliau.
2. Nadiem Makarim: Cerita Masa Kecil, Jatuh Bangun Gojek, dan Pengabdian bagi Negara
Siapa, sih, yang tidak mengenal Gojek? Ya, inilah aplikasi transportasi online asli Indonesia. Pendirinya adalah Nadiem Makarim yang kini mengabdi sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan. Kisah perjuangan beliau hingga sukses di usia muda dituliskan lengkap dalam buku biografi beliau.
3. Soe Hak Gie
Sebagian besar kata yang mengikuti “mahasiswa” adalah “pendemo”. Berbeda dengan aktivitas demo yang biasanya dilakukan untuk mengkritik pemerintah, Soe Hak Gie adalah mahasiswa sekaligus jurnalis yang berani maju menyampaikan kritiknya dalam bentuk tulisan. Kisah beliau diabadikan dalam buku biografi yan berjudul sama dengan namanya.
4. Buya Hamka: Sebuah Novel Biografi
Jika ingin membaca buku biografi dengan gaya penulisan dan bahasa yang lebih ringan, buku biografi Buya Hamka bisa menjadi pilihan. Buku biografi ini dikemas dalam bentuk cerita novel sehingga meski memiliki halaman yang terbilang banyak, akan ada jaminan tidak merasa bosan atau lelah saat membacanya.
5. Rudy: Kisah Masa Muda Sang Visioner
Buku ini adalah buku biografi B. J. Habibie versi muda, yaitu berisi kisah Habibie muda (Rudy) dengan segala perjalanannya dalam memberikan kontribusi besar untuk Indonesia. Buku ini juga menceritakan mengenai masa kecil sang Habibie muda, keluarga, cita-cita, hingga pertemuannya dengan belahan jiwa. Ini menjadi kisah menarik untuk menelisik sosok yang dikenal pula sebagai Bapak Teknologi Indonesia ini.
Itulah beberapa rekomendasi buku biografi yang bisa menjadi pilihan bacaan. Tapi, kenapa harus buku biografi, sih? Pada hakikatnya, buku biografi ditulis untuk memberikan pengaruh positif terhadap pembaca. Buku biografi menghadirkan tokoh dengan kisah-kisah inspiratifnya. Untuk belajar, mencari inspirasi, dan menemukan semangat kembali tidak hanya dari pertemuan langsung dengan orang yang berangkutan.
Bayangkan saja seberapa banyak pengalaman dan ilmu yang bisa didapatkan dari B. J. Habibie, misalnya. Bagaimana beliau memproses sebuah cita-cita hingga menjadi nyata. Tapi, tentu sekarang mustahil untuk mendengar langsung pengalaman beliau. Ya, salah satu jalan yang mudah adalah dengan membaca buku biografinya.
Melalui buku biografi, tokoh dari buku tersebut juga lebih mudah menyebarkan ilmu, pengalaman, dan kisahnya. Pada akhirnya, hal-hal tersebut akan cepat dan luas tersampaikan. Jadi, berapa banyak orang yang akan mendapatkan ilmu baru dalam satu waktu, melalui satu buku? Banyak, jawabannya.
Oleh karena itu, orang yang sadar betapa pentingnya menyampaikan pengalaman dan pemikirannya memutuskan menulis sebuah buku biografi. Sayangnya, tidak sedikit orang yang ingin menulis buku, tapi tidak memiliki waktu. Padahal sangat disayangkan jika pengalaman dan pemikiran hebatnya terpendam begitu saja. Namun, kini sudah ada jasa penulisan buku biografi yang akan membantu dalam proses penulisan bahkan hingga terbit. Jadi jika ingin menulis buku biografi, jangan ragu lagi. Siapa tahu, buku yang Anda tulis masuk daftar rekomendasi buku biografi selanjutnya?