Buku Biografi Jadi yang Paling Laris, Ini Alasannya!

Buku Biografi Jadi yang Paling Laris? Ini Alasannya!
Buku Biografi Jadi yang Paling Laris? Ini Alasannya!
Buku Biografi Jadi yang Paling Laris? Ini Alasannya!
Buku Biografi Jadi yang Paling Laris? Ini Alasannya!

 

Buku Biografi Jadi yang Paling Laris? Ini Alasannya!

Buku biografi adalah buku yang mencatat riwayat kehidupan seorang tokoh. Umumnya catatan tersebut berisi peristiwa-peristiwa dalam kehidupannya, pengalaman yang unik, dan prestasi yang membanggakan. Setiap cerita dalam buku biografi pasti memiliki daya tarik yang kuat untuk pembaca. Oleh karena itu, buku biografi paling laris di pasaran karena memiliki penggemar tersendiri.

Tren terbaru membuktikan bahwa dalam penjualan buku terlaris didominasi oleh buku biografi. Husni Syawie, Sekretaris Umum Ikatan Penerbit Indonesia (IKAPI), mengatakan bahwa buku biografi mendominasi penjualan di Indonesia. Bahkan, mendominasi top ten penjualan buku. Artinya, masyarakat memiliki antusiasme tinggi dalam membaca buku biografi

Beberapa Alasan Buku Biografi Paling Laris di Pasaran

  • Memuaskan Rasa Penasaran

Buku biografi yang laku keras di pasaran tentu saja milik tokoh terkenal seperti pahlawan, tokoh agama, tokoh politik, dan masih banyak lagi. Tokoh yang diangkat dalam buku biografi tentu memiliki beberapa hal yang tidak diketahui secara umum. Alasan itu membuat pembaca penasaran dan mencoba mencari tahunya melalui buku biografi.

Rasa penasaran tentang kehidupan tokoh tersebut terkait masa kecil, keluarga, riwayat pendidikan dan masih banyak lagi. Buku biografi memaparakan beberapa hal yang akan memuaskan pembaca ketika membacanya. Alasannya sederhana, karena buku biografi menyampaikan hal-hal tentang kehidupan tokoh secara rinci.

Tidak jarang dalam buku biografi diceritakan susah-payah seorang tokoh dalam mencapai kesuksesan. Bisa jadi sebelumnya pembaca hanya mengetahui sisi kesuksesan tokoh tersebut, tanpa tahu cerita dibalik kesuksesannya. Jadi, sudah jelas kan kenapa buku biografi paling laris di pasaran?

 

  • Banyak Peristiwa Unik dan Menarik

Penikmat buku biografi pada umumnya sudah mengetahui sosok tokoh yang ada dalam buku tersebut, sebelum membaca bukunya. Bisa saja melalui media daring, media cetak, atau dari cerita orang lain. Berbekal hanya mengetahui tokoh tersebut dan segelintir kisahnya, banyak pembaca yang penasaran dengan kisah lengkapnya. Hal ini membuat buku biografi laku keras.

Setiap buku biografi pasti memiliki cerita yang berbeda dan tentu menarik. Hal tersebut karena peristiwa yang dialami setiap tokoh tentu tidak sama. Selain itu, buku biografi hanya memuat kisah pilihan yang memang menarik untuk ditampilkan. Kisah tersebut harus memenuhi kriteria pembaca seperti pengalaman yang tidak pernah dirasakan mayoritas orang. Pembaca tentu memiliki antusiasme tinggi untuk mengetahui kisah-kisah tersebut dan tidak ragu untuk membeli bukunya.    

Semakin unik cerita yang dimuat dalam buku biografi, semakin laris buku tersebut. Lalu bagaimana pembaca bisa tahu menarik atau tidaknya? Jawabannya mudah saja, pembaca dapat mengetahui dari sinopsis buku tersebut. Terlebih lagi jika tokoh terkenal dan sering diliput media pasti pembaca dapat dengan mudah mengetahuinya.

  • Tokoh dalam Biografi Tersebut Memiliki Pengaruh Besar

Tidak ada persyaratan khusus untuk membukukan riwayat kehidupan seseorang. Namun, pada umumnya buku biografi paling laris adalah buku yang mengabadikan kisah tokoh-tokoh yang terkenal. Tokoh yang terkenal tentu saja memiliki pengaruh besar, bisa jadi dalam suatu bidang tertentu. Sebut saja misal biografi pemimpin negara, maka buku tersebut pasti banyak terjual.

Tidak hanya itu, tokoh-tokoh yang berpengaruh pasti memiliki relasi yang sangat luas. Berbekal hal tersebut, maka akan lebih muda untuk memasarkan buku biografinya. Di sisi lain pembaca yang ‘pro’ terhadap tokoh tersebut tentu akan membeli bukunya. Selain berisi pemikirannya, terkadang dalam buku biografi juga terdapat curahan hati sang tokoh.

Seorang tokoh terkadang juga memanfaatkan popularitasnya untuk membuat biografi miliknya menguasai pasar dan itu bukanlah hal yang salah. Memang pada dasarnya tujuan buku biografi adalah agar dibaca banyak orang. Cara ini lebih efektif daripada tokoh tersebut hanya bercerita di media digital karena dirasa kurang mendetail dan ekslusif.

  • Mengidolakan Tokoh dalam Biografi Tersebut

Tokoh yang terkenal pasti memiliki penggemar, simpatisan atau pendukung yang akan selalu mengikuti update dari tokoh tersebut. Bisa jadi pembaca adalah seorang yang tidak tertarik dengan buku biografi. Namun ketika kisah idolanya diangkat dalam sebuah buku tentu pembaca tersebut sangat antusias, hal ini banyak terjadi sehingga tidak salah jika kelompok buku biografi paling laku keras di pasaran.

Misalnya tokoh yang diangkat kisahnya adalah seorang artis atau penyanyi yang memulai karirnya dari bawah, pasti buku tersebut akan ludes dibeli oleh penggemarnya. Tidak dapat dipungkiri bahwa tokoh yang menjadi pusat cerita adalah daya tarik utama dari buku biografi, selain gaya bahasa dan juga alur cerita.

  • Memiliki Tema yang Menarik

Pembaca tentu memiliki kriteria masing-masing terkait buku yang manarik minatnya. Dalam kaitannya dengan buku biografi tentu saja tokoh yang diangkat adalah ahli dalam bidang tertentu, misalnya ekonomi, politik, atau pendidikan. Dengan begitu tidak heran jika buku genre biografi masuk ke dalam kategori buku best-seller.

Seperti halnya pembaca yang mengidolakan tokoh dalam biografi, pembaca lain mungkin ada yang tidak tertarik dengan tokohnya tapi sangat berminat membaca karena tema yang diangkat. Bisa dikatakan bahwa tema cukup powerfull dalam menarik minat baca seseorang. Tema yang menarik secara otomatis akan meningkatkan daya jual buku tersebut.

  • Memiliki Banyak Manfaat

Membaca tentu saja memiliki banyak manfaat, dalam konteks membaca buku biografi tentu terdapat beberapa manfaat yang bisa langsung dirasakan. Berbeda dengan buku fiksi, buku biografi berisi kisah nyata yang dialami tokoh tersebut. Sudut pandang penceritaan tentu lebih mudah ditangkap oleh pembaca dan dengan mudah dipahami maknanya.

Buku biografi tentu mengangkat kisah yang memotivasi. Pembaca akan termotivasi baik secara sadar atau tidak. Tidak jarang juga buku biografi yang mem-branding buku tersebut sebagai buku motivasi. Misalnya buku tentang biografi pebisnis sukses, dalam buku tersebut tentu tidak hanya memuat kesuksesan pebisnis tersebut. Namun juga cerita yang dapat memotivasi orang lain.

Selain memotivasi, manfaat lain dari membaca buku biografi adalah mendapat inspirasi. Alasan kenapa buku biografi paling laris di pasaran tentu saja karena banyak memuat inspirasi yang sangat bermanfaat untuk pembaca. Dalam buku biografi terkadang tokoh tidak keberatan menceritakan rahasia-rahasia suksesnya, hal tersebut membuat pembaca sangat antusias.

Itulah beberapa alasan kenapa buku biografi mendapat predikat paling laris, bahkan top ten penjualan buku di Indonesia didominasi oleh buku genre biografi. Pada dasarnya buku biografi untuk mengabadikan kisah hidup seseorang, tetapi tentu akan memakan banyak halaman jika semua diceritakan. Oleh karena itu, hanya sebagian dari kisah tersebut yang nantinya akan ditulis.

Buku biografi paling menjual karena memang memiliki target pembaca tersendiri. Anda mungkin mempunyai beberapa tokoh idola yang mungkin akan sangat sulit untuk berinteraksi secara langsung karena tidak mengenal secara personal. Apalagi jika Anda ingin mengetahui kisah-kisah hidupnya dengan rinci, pasti akan sangat sulit jika tidak melalui sebuah buku biografi.

Bagikan Ke :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to top