Buku Non Fiksi Terbaik Ini Akan Mengubah Mindset Anda! Baca Segera!

buku non fiksi

Pernahkah Anda merasa hidup Anda berubah setelah membaca suatu buku bergenre non-fiksi?  Sebagian besar orang yang gemar membaca buku pasti pernah merasa seperti ini. Bukan hanya sebagai media hiburan ketika ada waktu senggang, tetapi membaca buku juga ditujukan untuk bisa mendapatkan ilmu dan hal baru yang belum pernah diketahui sebelumnya.

Karena buku dianggap sebagai media yang powerful untuk mengubah mindset atau pemikiran Anda. Namun, tak semua buku bisa Anda gunakan untuk mengubah Anda menjadi lebih baik. Apa sebabnya? Ini karena berbeda genre maka berbeda pula output yang didapatkan.

Ketika Anda membaca buku bergenre fiksi, Anda akan merasa terhibur dengan bacaan yang berisi imajinasi dan khayalan. Berbeda halnya ketika Anda membaca buku nonfiksi, Anda akan mendapatkan berbagai ilmu baru dan pengalaman setelah membaca buku bergenre ini.

Mengapa bisa berbeda? Simak penjelasan di bawah ini tentang definisi, karakteristik dan rekomendasi buku non fiksi agar Anda lebih paham mengenai genre yang satu ini.

Buku Non-Fiksi? Apa Maksudnya?

Buku yang mengangkat genre nonfiksi artinya ditulis berdasarkan peristiwa yang benar-benar terjadi sesuai kenyataan. Umumnya, sumber inspirasi cerita nonfiksi didasarkan pada pengalaman pribadi. Contoh buku nonfiksi yang sering diketahui adalah esai, karangan ilmiah, jurnal, biografi, buku self-improvement dan lainnya.

Penulis dari genre ini berharap para pembaca akan mendapatkan insight baru yang mampu mengubah hidup mereka. Namun, ada satu hal yang perlu Anda ketahui. Buku nonfiksi memiliki beberapa jenis yang berbeda di dalamnya. Penting untuk mengetahui apa saja jenis-jenis buku nonfiksi.

Karangan nonfiksi dibagi menjadi dua jenis yaitu nonfiksi murni dan nonfiksi kreatif. Mari dibahas satu per satu. Buku nonfiksi murni adalah buku berisi tulisan yang didasarkan pada data-data konkret. Contoh tulisan nonfiksi murni adalah skripsi, esai, artikel, disertasi, buku pelajaran, laporan dan banyak lagi.

Pasti Anda membaca tulisan nonfiksi murni ketika Anda membutuhkan data pendukung untuk penelitian atau tugas kuliah.

Kemudian, jenis nonfiksi lainnya adalah nonfiksi kreatif. Tulisan nonfiksi kreatif adalah suatu karangan berdasarkan data tetapi pengembangannya dipadukan dengan imajinasi. Tentunya bahasa dari nonfiksi murni dan nonfiksi kreatif sangatlah berbeda. Nonfiksi murni memiliki gaya bahasa yang kaku dan formal. Berbeda dengan nonfiksi kreatif yang lebih santai.

Contoh dari nonfiksi kreatif adalah buku biografi, memoar, buku motivasi dan buku self improvement. Ketika Anda membaca genre buku nonfiksi kreatif, Anda tidak hanya akan mendapatkan motivasi tetapi juga ilmu baru yang mampu mengubah kehidupan Anda menjadi lebih baik.

Di Indonesia sendiri, genre buku nonfiksi kreatif sudah banyak diterbitkan. Kebanyakan buku nonfiksi kreatif yang laris di pasaran adalah buku biografi, buku motivasi dan buku self improvement. Karena buku ini ditulis dengan tujuan spesifik sebagai motivasi pembacanya.

5 Buku Non-Fiksi Ini Wajib Anda Baca!

Berikut ini ada beberapa buku yang wajib Anda baca sebagai bacaan nan mampu mengubah hidup Anda kedepannya.

1. Bicara Itu Ada Seninya – Oh Su Hyang

cover buku

Buku self-improvement yang satu ini merupakan buku hasil terjemahan dari bahasa korea. Penulisnya yang merupakan dosen dan pakar komunikasi di Korea Selatan menerbitkan sebuah buku yang mengajari pembacanya tentang cara berkomunikasi yang baik dan terarah.

Bagi kita semua, cara seseorang berkomunikasi dengan orang lain menentukan isi otak dari pembicaranya. Berbicara kepada orang lain tentunya memiliki trik dan cara khusus agar apa yang ingin dikomunikasikan bisa tersampaikan dengan baik. Cara berkomunikasi yang baik perlu dipelajari oleh setiap orang.

Maka dari itu, Anda wajib membaca buku ini agar skill berkomunikasi Anda bisa berkembang menjadi lebih baik.

2. Ternyata Ini Dia – Kartini SKM

Bagaimana cara agar hidup sukses dan bahagia?

Pertanyaan ini akan terjawab setelah Anda membaca buku motivasi yang ditulis oleh Kartini SKM. Semua orang pasti menginginkan kehidupan yang sukses dan bahagia. Siapa yang tidak ingin hidupnya dilimpahi kebahagiaan? Tidak ada. Namun, bagaimana cara yang benar dalam meraih kesuksesan sekaligus kebahagiaan?

Penulis buku ini menggambarkan berbagai langkah-langkah yang dapat diikuti oleh pembacanya tentang cara hidup yang sukses dan bahagia. Pastikan Anda mengikuti seluruh langkah-langkah yang diajarkan di buku ini jika Anda menginginkan hasil yang nyata.

Jadi bagi Anda yang sedang mencari titik kebahagiaan yang sesungguhnya, Anda harus membaca buku yang satu ini!

3. Jejak Bintang – Putu Bintang Evelyn Srilakshmi

Bukan buku self-improvement maupun buku motivasi, tetapi buku ini akan memberikan Anda pandangan baru dalam memaknai kehidupan. Buku ini mengisahkan tentang kehidupan satu keluarga kecil di Bali yang penuh dengan kejutan.

Salah satu kejutan dari Tuhan adalah momen kelahiran putri pertama keluarga kecil ini. Bayi perempuan itu diberi nama Putu Bintang Evelyn Srilakhsmi. Putri pertama di keluarga ini diketahui memiliki sebuah penyakit sehingga kondisinya memerlukan perhatian lebih.

Dari peristiwa kelahiran Bintang hingga tumbuh kembangnya, banyak sekali pelajaran dan pengalaman tentang makna kehidupan yang sebenarnya. Pembaca akan belajar tentang apa arti sebuah keluarga, rasa bersyukur dan dukungan dari orang sekitar. Ketika Anda membaca buku ini, pasti Anda akan merasa lebih semangat dalam menjalani kehidupan.

Untuk itu Anda wajib sekali membeli dan membaca buku ini agar tahu lebih jelas tentang kehangatan keluarga Bintang.

4. Menulis Semudah Tersenyum

Anda memiliki keinginan untuk menulis sebuah buku? Namun, kesulitan karena tidak tahu bagaimana cara yang tepat untuk merealisasikannya? Buku ini adalah jawaban kerisauan Anda.

Buku panduan ini akan mengajari Anda tentang cara menulis mulai dari awal hingga Anda mahir. Bahkan, cara menerbitkan buku dan strategi pemasaran diajarkan di dalam buku ini. Buku yang ditulis oleh David Ming dan Wahyudi Siswanto ini wajib dibaca oleh Anda yang ingin menulis buku, tetapi masih ragu dan takut melanjutkannya.

5. Filosofi Teras – Henry Manampiring

Apakah Anda pernah merasa terburu-buru dalam mengerjakan sesuatu? Atau merasa khawatir tentang banyak hal? Pernahkah Anda merasa baper dengan perkataan seseorang sehingga dipikirkan berhari-hari? Jika pernah maka Anda perlu membaca buku yang satu ini.

Buku ini berisi tentang ilmu stosisme yang berkembang di Yunani Kuno. Setelah Anda membaca buku ini, Anda akan merasa lebih santai dan tenang dalam menghadapi permasalahan di hidup Anda. Tak akan ada lagi rasa khawatir yang menghantui perasaan Anda.

Bagi Anda yang sering merasakan kekhawatiran seperti itu, maka Anda perlu membaca buku yang satu ini.

Ayo Mulai Menulis Non-Fiksi

Setelah mengetahui apa itu genre non fiksi, jenis buku non fiksi dan beberapa rekomendasi buku nonfiksi yang wajib Anda baca, apakah Anda memiliki keinginan untuk menerbitkan buku sesuai bidang Anda pula? Pasti Anda memiliki ilmu yang ingin dibagikan kepada orang lain, seperti penulis-penulis di atas.

Sesuai dengan buku ”Menulis Semudah Tersenyum”, Anda tidak perlu takut untuk menulis. Semua orang pastinya bisa menulis. Namun, terkadang halangan bisa datang dari permasalahan waktu dan kemampuan. Mungkin Anda memiliki kemampuan menulis, tetapi waktunya tidak ada.

Maka dari itu, kami hadir untuk memberikan solusi atas halangan tersebut. So, bagi Anda yang memiliki waktu terbatas dalam menulis tetapi ingin menerbitkan sebuah legacy dalam bentu buku, pertimbangkanlah jasa penulis profesional.

Jasa penulis profesional akan membantu Anda mulai dari awal munculnya ide hingga proses pemasaran buku sehingga Anda tidak perlu khawatir. Serahkan semua kepada https://jasapenulisprofesional.com untuk hasil yang optimal hingga akhir.

Bagikan Ke :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to top