Cara Mengatasi Jenuh Saat Menulis

mengatasi jenuh saat menulis
(Sumber: Golife)

Pernah tidak, sih, kalian merasa jenuh saat menulis? Saat menulis, pasti kita pernah merasakan yang namanya jenuh atau bosan. Kejenuhan biasa terjadi karena kegiatan yang kita lakukan secara terus menerus sehingga terkesan membosankan. Merasakan kebosanan di kala menulis merupakan sesuatu hal yang wajar dialami oleh seorang penulis. Lalu bagaimana sih cara mengatasi jenuh saat menulis? Nah, berikut adalah 4 cara mengatasi kejenuhan saat menulis.

1. Jernihkan Pikiran

Saat kamu merasakan kejenuhan di kala menulis, langkah pertama yang harus kamu ambil adalah dengan menutup laptopmu dan tenangkanlah pikiran. Menjernihkan pikiran bisa dilakukan dengan melakukan suatu aktivitas yang menenangkan seperti duduk santai di teras sambil minum teh.

2. Berpindah Tempat Menulis

Terkadang kita merasakan bosan saat menulis di tempat itu-itu saja, bukan? Nah, cara mengatasi jenuh saat menulis tersebut bisa dengan berpindah tempat. Bagi yang sebelumnya menulis di dalam kamar, bisa mulai berpindah ke teras rumah atau bisa sesekali mencoba menulis di luar rumah, seperti di taman. Cara tersebut dinilai ampuh mengurangi rasa bosan saat menulis, loh!

3. Istirahat Sejenak dan Cari Hiburan

Saat kamu merasa bosan menulis, cobalah untuk istirahat sejenak atau mencari hiburan. Jangan memaksakan untuk menulis di saat pikiran sedang jenuh. Kalian bisa istirahat sejenak atau mencari hiburan, seperti menonton film, mendengarkan musik, atau pergi ke suatu tempat yang menyenangkan.

4. Lakukan Sambil Ditemani Teh Hangat dan Camilan

Teh hangat mampu membuat kita merasa tenang dengan menghirup uap hangat dan menyeruput rasa manisnya. Menikmati camilan juga membuat kita merasa tidak mudah mengantuk ataupun bosan sehingga teh hangat dan camilan mampu menemani kita saat menulis.

Menulis merupakan kegiatan yang membutuhkan waktu yang tidak singkat sehingga wajar kejenuhan muncul saat aktivitas menulis. Ketika sudah datang kejenuhan, 4 cara mengatasi jenuh saat menulis di atas bisa kalian ikuti. Jika kalian merasakan kesulitan sewaktu menulis, kalian bisa menghubungi jasa penulisan buku maupun jasa penulisan buku biografi. Semoga informasi tersebut bermanfaat, ya! Tetap semangat menulis!

Bagikan Ke :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to top