Jangan Asal Pilih Jasa Penulisan Buku! Berikut Tips Memilih Jasa Penulisan Buku yang Baik

Jangan Asal Pilih Jasa Penulisan Buku! Berikut Tips Memilih Jasa Penulisan Buku yang Baik

Jangan Asal Pilih Jasa Penulisan Buku! Berikut Tips Memilih Jasa Penulisan Buku yang Baik
Jangan Asal Pilih Jasa Penulisan Buku! Berikut Tips Memilih Jasa Penulisan Buku yang Baik

Sudah menjadi hal lumrah bahwa dalam dunia kepenulisan terdapat jasa yang ditawarkan berupa penulisan buku, artikel, atau jurnal dan sejenisnya. kali ini pembahasan akan berfokus pada tips memilih jasa penulisan buku. Anda mungkin bertanya-tanya bagaimana bisa seorang pejabat, pengusaha, atau pebisnis dapat memiliki buku ditengah padatnya rutinitas pekerjaan.

Pada umumnya mereka yang tidak memiliki banyak waktu luang untuk menulis buku atau tidak memiliki kompetensi yang cukup untuk menulis sehingga memilih menggunakan sebuah jasa. Jasa penulisan buku mudah ditemui, terutama pada iklan-iklan di sosial media. Apabila Anda tertarik menggunakan jasa penulis buku, tentu perlu memastikan mana yang paling baik dan cocok sehingga hasilnya akan memuaskan.

6 Tips Memilih Jasa Penulisan Buku yang Baik 

Seperti yang telah dijelaskan di atas, bahwa untuk memilih jasa penulisan buku perlu mencermati penyedia jasa agar hasilnya memuaskan. Anda harus melakukan riset terlebih dulu untuk memastikan apakah penyedia jasa penulisan tersebut kompeten pada bidangnya. Hal tersebut sangat diperlukan, mengingat bahwa dalam menulis tentu pengalaman atau portofolio menjadi yang utama.

Apa jadinya jika penulis yang menawarkan jasanya baru mengenal dunia kepenulisan, pastinya hasil dari tulisan tersebut akan kacau. Penyewa jasa penulisan harus mencermati portofolio dan karya dari penyedia jasa. Anda harus selektif dalam memilih jasa kepenulisan, jika masih kebingungan simak tips memilih jasa penulisan buku berikut ini.

Perhatikan Portofolio Penyedia Jasa 

Tips memilih jasa penulisan buku yang pertama adalah memperhatikan portofolio. Secara umum penyedia jasa penulisan dapat berasal dari individu atau dari sebuah perusahaan. Penulis yang menyediakan jasanya secara individu cenderung lebih lama tetapi pastinya lebih murah, sebaliknya jasa penulisan dari sebuah perusahaan akan lebih mahal tetapi diimbangi dengan fasilitas yang lengkap dan hasil yang lebih maksimal.

Portofolio sendiri dapat berupa arsip dari proyek-proyek penulisan buku sebelumnya. Selain itu, Anda juga dapat menilai apakah pengguna jasa di tempat tersebut merupakan orang-orang terkenal. Apabila yang menggunakan jasa adalah orang-orang terkenal maka dapat dipastikan bahwa penyedia jasa tersebut sudah kompeten di bidangnya. Hal ini karena orang-orang terkenal terbiasa selektif dalam memilih jasa yang ingin dipakai agar hasilnya tidak mengecewakan.

Mencari Review atau Testimoni

Tips memilih jasa penulisan buku yang baik selanjutnya adalah mencari review atau testimoni. Review dan testimoni bermanfaat untuk Anda agar mengetahui seperti apa kinerja dari jasa penyedia layanan. Umumnya Anda dapat menemui review atau testimoni pada laman khusus yang telah disediakan. Dengan membaca review dan testimoni yang diberikan, Anda akan mendapat insight baru terkait penyedia jasa terlapas hal itu positif atau negatif.

Review dan testimoni yang disediakan langsung oleh penyedia jasa pada umumnya akan bersifat positif. Apabila ingin lebih akurat, Anda dapat bertanya langsung pada orang-orang yang telah menggunakan jasa penulisan tersebut. Semakin banyak orang yang menggunakan jasa penulisan tersebut maka semakin banyak juga Review dan testimoni yang dapat Anda temukan.

Perhatikan Kredibilitas dan Jam Terbang Penyedia Jasa

Selain dari protofolio, tips memilih jasa penulisan buku yang baik adalah mengetahui kredibilitas dan juga jam terbangnya. Jika Anda ingin menggunakan jasa penulisan maka perlu memperhatikan kredibilitasnya. Karena proses penulisan cukup lama dan  tidak mudah sehingga dibutuhkan sebuah MoU atau nota kesepakatan untuk menghindari hal yang tidak diinginkan.

MoU atau nota kesepakatan memuat peraturan terkait hal teknis dan segala macam yang berkaitan dengan penggunaan jasa tersebut. Penyedia jasa kepenulisan yang memiliki kredibilitas tinggi tentu akan transparan tentang perusahaan atau personalnya. Dengan demikian orang yang menggunakan jasa tersebut tidak memiliki keraguan. 

Menanyakan Harga

Dalam sebuah transaksi tentu hal yang sangat wajar untuk mengetahui sebuah harga, baik untuk barang atau jasa yang ditawarkan. Salah satu tips memilih jasa penulisan buku adalah mengetahui harga yang ditawarkan. Anda tidak perlu sungkan untuk bertanya dengan rinci terkait harga yang ditawarkan. Dengan begitu Anda dapat menyesuaikan dengan budget yang dimiliki.

Anda tidak perlu terburu-buru dalam memilih jasa penulisan. Anda dapat mencari beberapa penyedia jasa dan membandingkan harganya. Harga jasa penulisan buku bervariasi, banyak faktor yang mempengaruhi seperti jenis buku apa yang ingin ditulis, lama waktu pengerjaan, dan juga gaya bahasa yang dipilih. Harga dapat disesuaikan dengan kemampuan masing-masing pribadi.

Menanyakan Fasilitas yang Diberikan

Tips menentukan jasa penulisan buku berikutnya adalah menanyakan fasilitas yang diberikan. Selain menanyakan harga, Anda juga dapat menanyakan fasilitas yang nantinya didapatkan. Jika Anda menggunakan jasa sebuah perusahaan atau jasa penerbitan biasanya akan ada harga paket dengan fasilitas yang berbeda. Semakin lengkap fasilitas yang diberikan tentu semakin tinggi harganya.

Pada umumnya selain jasa penulisan, sebuah perusahaan akan menawarkan fasilitas penyuntingan dan juga pencetakan buku yang dikerjakan. Paket bundle ini lebih praktis jika dibandingkan harus mencari percetakan dan editor secara mandiri. Anda juga dapat mengetahui fasilitas dari jasa yang ditawarkan melalui nota kesepakatan yang dibuat.

Melakukan Komparasi dan Memilih yang Paling Cocok

Tips memilih jasa penulisan buku selanjutnya adalah melakukan komparasi atau perbandingan. Jika Anda sudah mengetahui dari segi kredibilitas, harga yang ditawarkan, serta fasilitas yang didapat maka selanjutnya adalah membuat kontrak jika Anda merasa sudah memilih jasa yang tepat. Sebenarnya, akan lebih baik jika Anda melakukan perbandingan dari beberpa penyedia jasa kepenulisan.

Perbandingan dari segi harga dan fasilitas menjadi yang utama. Selain itu perhatikan juga apakah penyedia jasa tersebut dapat mengonversikan ide atau gagasan Anda ke dalam sebuah tulisan yang menarik. Anda dapat mengetahui karakter dan gaya penulisan dari sebuah teaser dan menentukan apakah sudah sesuai dengan keinginan Anda atau belum.

Komunikasi dengan Penulis

Sebagai pengguna jasa penulisan, tentu dibutuhkan komunikasi yang baik dengan penulis. Membangun komunikasi yang baik akan membuat proses penulisan berjalan lancar sehingga buku dapa segera terbit. Pada umumnya penulis akan menggali data dari Anda sebagai bahan untuk buku tersebut, Anda dapat menilai kompetensi penulis tersebut dari treatment yang diberikan. 

Semakin baik komunikasi yang terjalin maka akan semakin mudah untuk transfer data dari Anda sebagai narasumber kepada penulis tersebut. Dalam penulisan buku tentu dibutuhkan komunikasi yang intens agar data dan informasi yang diberikan maksimal. Komunikasi dinilai sangat penting untuk hal tersebut, jangan sungkan untuk mengatakan kepada penulis jika tidak sesuai dengan keinginan Anda.

Itulah beberapa tips yang dapat menjadi referensi Anda jika ingin menggunakan jasa kepenulisan. Seperti yang kita ketahui, saat ini buku sedang gencar menjadi sebuah media untuk berbagai hal. Misalnya membangun personal branding atau corporate branding dan juga untuk self improvement. Dengan memiliki buku Anda memiliki nilai plus baik dalam karier atau secara personal.

Beberapa tips memilih jasa penulisan buku di atas dapat menjadi referensi Anda dalam memilih jasa penulisan. Anda perlu memilih jasa penulisan dengan cermat agar buku yang ditulis dapat memuat seluruh ide yang Anda miliki. Dengan banyaknya iklan yang bertebaran, mungkin akan membingungkan Anda untuk memilih jasa penulisan. Jangan khawatir, Anda dapat menggunakan jasa penulisan berikut ini!

https://bit.ly/jasanulisbuku.

Bagikan Ke :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to top