Mudahnya Menulis Novel, Ini Rahasianya
Menulis novel bisa jadi merupakan keinginan banyak orang. Namun kadang kala keinginan hanya sebatas keinginan lantaran mayoritas dari kita takut untuk memulai atau ada pula yang beralasan sebagai pemula yang tidak tahu cara menulis sebuah novel. Padahal jika ditarik mundur, sudah banyak referensi yang bisa menjadi acuan untuk menulis. Novel merupakan ungkapan pengalaman manusia dalam bahasa yang ekspresif dan indah yang dituangkan dalam sebuah tulisan.
Novel bersifat menyenangkan, memiliki konsep penulisan yang khas untuk membawa pembacanya larut dalam cerita secara emosional. Tak jarang loh pembaca yang menangis ketika ada bagian yang sangat menyentuh dan mengharukan. Selain itu, novel juga memiliki sifat bermanfaat karena dengan membaca sebuah novel pembaca akan memperoleh nilai-nilai kehidupan yang ada di dalamnya.
Untuk menulis novel ada beberapa tahapan yang perlu diperhatikan. Pertama adalah tahapan pra penulisan, dalam tahap ini anda dapat menentukan tema yang menjadi grand desain sebuah tulisan nantinya pastikan sejelas mungkin. Tema bisa terdiri dari satu unsur atau beberapa unsur gabungan. Seperti contoh sebuah percintaan yang diikuti unsur horor.
Selanjutnya adalah penyusunan kerangka novel, ciptakan karakter yang unik tempatkan sejelas mungkin siapa yang protagonis, antagonis dan tokoh pendukung dalam cerita tersebut. Anda juga perlu menjelaskan bagaimana kepribadian dari masing-masing tokoh entah dengan penjelasan formal ataupun dengan cerita yang mengalir sehingga pembaca dapat menyimpulkan sendiri bagaimana kepribadian dan sifat tokoh tersebut.
Berikutnya tentukan sudut pandang yang akan digunakan dalam tulisan, perhatikan baik-baik sudut pandang mana yang lebih menunjang tulisan anda dari segi cerita mau pun tingkat keluwesan tulisan. Kemudian adalah permasalahan. Buatlah konflik senatural mungkin biasanya dimulai dari percikan kecil, hindari konflik yang cenderung memaksakan. Jangan lupa menyisipkan pesan atau amanat di akhir cerita.
Itulah tahapan-tahapan untuk memulai menulis novel, mudah bukan?. buatlah novel dengan imajinasi seluas mungkin. Jika masih kesulitan untuk menuliskan yang Anda imajinasikan, Anda juga dapat memanfaatkan jasa penulisan buku yang pasti didalamnya terdapat profesional yang tidak perlu diragukan lagi skillnya dalam menulis.