Pentingnya Personal Branding Pejabat dan Media untuk Membangunnya

Pentingnya Personal Branding Pejabat dan Media untuk Membangunnya
Pentingnya Personal Branding Pejabat dan Media untuk Membangunnya

 

Personal branding pejabat, pentingkah? Sebelum itu Anda perlu mengetahui apa itu personal branding. Secara singkat personal branding merupakan cakupan ilmu komunikasi yang bertujuan untuk memberikan informasi brand kepada masyarakat luas. Setiap orang perlu memiliki personal brand agar berbeda dengan yang lain, dan juga menunjang banyak aspek kehidupan. Lalu bagaimana untuk pejabat?

Pejabat sendiri adalah orang yang memegang jabatan penting. Anda mungkin sering mendengar istilah “pejabat pemerintah”, sebenarnya pejabat memiliki klasifikasi yang luas. Misalnya pejabat kampus, pejabat publik, pejabat penerangan dan masih banyak lagi. Profesi pejabat menuntut untuk berinteraksi dengan banyak orang, hal ini yang melatarbelakangi pentingnya personal branding untuk seorang pejabat, apa pun bidangnya.

Personal Branding, Pejabat Wajib Punya? 

Personal Branding Pejabat
Personal Branding Pejabat

Kenapa pejabat wajib mempunyai personal brand? Apa fungsinya? Lalu bagaimana caranya? Mungkin Anda bertanya-tanya terkait hal itu. Pertama, alasan kenapa pejabat harus mempunyai personal branding. Alasannya karena pejabat tentu dituntut berinteraksi dengan banyak orang, personal branding berfungsi untuk menunjang hal itu agar pejabat tersebut dapat dikatakan profesional. Selain hal tersebut, teradapat beberapa alasan pentingnya personal branding pejabat yaitu sebagai berikut

Mendapat Trust 

Alasan pertama personal branding pejabat itu penting adalah untuk mendapat trust atau kepercayaan. Sebenarnya dalam profesi apa pun, kepercayaan perlu untuk didapat dan dijaga dengan baik. Jika hal ini dikaitkan dengan pejabat, maka hal ini cukup relevan karena pejabat memegang sebuah kekuasaan yang tentunya harus dilandasi dengan kepercayaan. Seorang pejabat memang dituntut  mendapat kepercayaan dari publik.

Kepercayaan publik atau klien pada pejabat dapat diperoleh dari personal branding yang telah dibangun oleh pejabat tersebut. Pejabat harus membangun personal branding yang positif sehingga mudah mendapatkan kepercayaan. Hal ini sangat berpengaruh terhadap karier pejabat tersebut. Dengan demikan, pejabat tidak dilihat sebelah mata oleh sesama pejabat lainnya atau oleh publik. Pejabat dan trust atau kepercayaan adalah hal yang tidak dapat dipisahkan. 

Meningkatkan Kredibilitas 

Selanjutnya, alasan kenapa personal branding pejabat itu penting adalah untuk meningkatkan kredibilitas pejabat tersebut. Seorang pejabat pastinya menjabat pada bidang tertentu dan ada tuntutan untuk menjalankan tugasnya sesuai standar yang telah ditetapkan. Ketika seorang pejabat dapat mengatasi semua masalah dalam ranah urusannya, bahkan mampu memanfaatkan potensinya untuk lebih memperdayakan masyarakat,  maka pejabat tersebut dianggap kredibel. 

Personal Branding pejabat dianggap menjadi salah satu elemen untuk mendukung kredibilitas jabatannya. Mengapa demikan? Jadi, personal branding bersifat personal atau khusus untuk orang tersebut, ketika menjadi pejabat maka tidak hanya kinerja yang diekspose, tetapi juga karakter. Penting bagi pejabat untuk membangun branding yang positif agar publik akan melihat itu sebagai karakter personal pejabat tersebut dan akan meningkatkan kredibilitas. 

Meningkatkan Reputasi Positif 

Reputasi atau nama baik tentu diperlukan semua orang. Hal ini berkaitan dengan persepsi orang lain yang akan berpengaruh pada kehidupan sosial masyarakat. Reputasi positif wajib dimiliki pemimpin atau pejabat agar dinilai kompeten dalam bidangnya. Sebenarnya tidak hanya pejabat, contoh lain seperti public figure juga membutuhkan reputasi positif untuk mendapat popularitas. Cara untuk mendapat hal-hal tersebut dapat melalui personal branding. 

Personal branding yang dibangun pejabat akan meningkatkan reputasi atau nama baiknya asalkan bersifat positif. Hal itu tentu saja akan turut berpengaruh dalam karier seorang pejabat. Setelah mendapat reputasi yang baik, pejabat akan lebih mudah mendapat simpati dan juga dukungan dari publik sehingga bidang yang digelutinya akan lebih mudah berkembang. Itulah pentingnya personal branding untuk seorang pejabat. 

Menambah Relasi

Personal branding pejabat yang dibangun dengan tepat akan menarik banyak perhatian orang yang nantinya akan berdampak pada berrambahnya relasi. Relasi juga merupakan hal penting untuk profesi pejabat. Relasi yang luas akan mempermudah dan membantu kinerja seorang pejabat. Misalnya seorang pejabat publik yang ingin membangun sebuah fasilitas umum, akan lebih terbantu dengan adanya relasi di bidang properti atau tata bangunan. 

Pada intinya relasi adalah komponen penting untuk seorang pejabat. Saat seorang pejabat membangun personal branding, artinya pejabat tersebut juga membangun sebuah kepercayaan diri, mengapa demikan? Karena personal branding adalah citra diri yang memang harus relevan dengan kompetensi individu tersebut. Ketika seseorang membangun sebuah citra tentang dirinya tentu harus baik dan bernilai positif, selanjutnya adalah menjaga agar brand tersebut tetap baik. Itulah pentingnya personal branding untuk pejabat. 

Media untuk Membangun Personal Branding Pejabat 

Terdapat beberapa media yang sering digunakan untuk sarana membangun sebuah brand yang umum digunakan. Setiap media yang digunakan tentu saja menyasar kalangan tertentu karena tidak semua media menjangkau masyarakat secara keseluruhan. Semua media yang digunakan tentu memiliki tujuan yang sama, yaitu untuk membangun personal branding pejabat, berikut beberapa media yang lazim digunakan 

Media Massa

Media massa adalah saluran resmi untuk menyebarkan berita ke masyarakat luas. Media ini pada umumnya digunakan oleh pejabat-pejabat pemerintahan karena lebih praktis. Media massa cocok untuk menampilkan personal branding seorang pejabat pemerintahan karena memang terkait pemerintah, politik, dan kinerja seorang pejabat menjadi fokus utama pemberitaan pada media massa. 

Media sosial

Media sosial dapat digunakan untuk beragam kepentingan, salah satunya membangun personal branding pejabat. Di era digital seperti saat ini, arus informasi berjalan dengan sangat cepat dan aktual karena kemajuan teknologi digital. Hal ini menjadi sarana yang sangat potensial untuk menyebarkan sebuah brand tertentu, salah satunya personal brand untuk beragam profesi seseorang yang membutuhkan hal tersebut, termasuk seorang pejabat. 

Anda pasti sering menjumpai sebuah visi misi seseorang yang disebarkan melalui sebuah laman di internet. Itulah yang dikatakan membangun personal branding dengan memanfaatkan media sosial. Di Indonesia sendiri media sosial sudah sangat lumrah digunakan untuk sebuah kampanye atau menyebarkan informasi yang berkaitan dengan personal branding. Media sosial memiliki jangkauan yang sangat luas karena mencakup berbagai kalangan. 

Buku

Personal branding pejabat dapat juga melalui sebuah buku. Menggunakan media sosial memang dirasa menjangkau lebih luas, tetapi media buku cukup powerful untuk personal branding seorang pejabat. Kalangan intelektual tentu memiliki tingkat literasi yang tinggi sehingga membaca buku adalah hal wajib. Oleh karena itu, pejabat yang menggunakan buku untuk mem-branding dirinya akan mendapat relasi yang dinilai berbobot dan kompeten. 

Pejabat dapat membangun citra dirinya dalam sebuah buku biografi atau dalam buku terkait bidang-bidang yang yang dibawahinya. Buku juga dapat menjadi sebuah sarana pejabat publik untuk menuangkan pikiran dan juga kinerjanya. Selain itu kinerja dari pejabat tersebut juga dapat menjadi sebuah buku yang akan menarik banyak pembaca. Buku juga dinilai lebih ekslusif karena memang konten yang ditampilkan harus benar-benar sesuai fakta dan juga bersifat original. 

Itulah beberapa alasan pentingnya personal branding pejabat. Salah satu media yang elegan untuk membangun personal brand adalah buku. Jika seorang pejabat ingin menulis sebuah buku untuk hal itu maka dapat menggunakan jasa penulis profesional sehingga hasilnya dapat maksimal dan memuaskan. Anda juga dapat menggunakan jasa penulis profesional untuk menulis berbagai macam buku. Anda dapat mengakses https://bit.ly/jasanulisbuku untuk info lebih lengkap. 

Bagikan Ke :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to top